Setiap 3 bulan sekali, season atau musim Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) biasanya akan reset. Di musim yang baru, Moonton, developer game ini, melakukan update yang membawa sejumlah perubahan ke dalam permainan, salah satunya penambahan hero.
Di satu sisi, kedatangan hero-hero ML baru ini menjaga game tetap fresh dan menarik. Akan tetapi, buat player pemula yang baru banget nyentuh game-nya, hero sebanyak itu pastinya bisa bikin kepala pusing.
Nggak perlu risau! Artikel ini sudah merangkum semua nama hero ML terbaru hingga update terkini serta penjelasan singkat tentang role karakternya supaya kamu dapat gambaran tentang kelebihan dan kelemahan hingga posisi optimalnya di arena.
Daftar Lengkap Semua Hero Mobile Legends Berdasarkan Role
Musim Mobile Legends yang saat ini sedang berlangsung dimulai sejak September 2025. Tercatat setidaknya sudah ada total 130 hero yang ada di dalam game.
Supaya lebih mudah mengenali karakter sebanyak itu, kamu bisa mulai dengan memahami role masing-masing hero terlebih dahulu. Soalnya, sewaktu bertanding nanti, kamu nggak hanya asal pilih hero sesuai keinginanmu, tapi kamu juga perlu mempertimbangkan peran karakter itu sendiri.
Penting kamu ketahui juga kalau beberapa hero ML tergolong versatile; mereka bisa berperan baik sebagai role A maupun B. Yuk, ketahui role–role-nya berikut ini:
1. Para Fighter Tangguh Penguasa EXP Lane
Role pertama adalah Fighter, termasuk spesialis pertarungan jarak dekat, peran yang satu ini tergolong balance alias seimbang. Kekuatannya bisa dibilang kombinasi antara Tank dan Assassin, walaupun ketahanan dan damage Fighter belum sampai melebihi kedua role tersebut.
Mengingat sifatnya yang multifungsi, Fighter bisa memberikan pertahanan atau bantu melancarkan serangan, sesuai kondisi match. Jadi, role ini memang cocok buat jadi assist yang back-up hero lain.
Untuk posisinya di map, Fighter paling optimal di EXP Lane, sehingga mereka juga dijuluki sebagai EXP Laner. Selama di EXP Lane, Fighter bisa fokus menghancurkan turret atau ikut bantu nyerang Turtle.
Adapun peran Fighter diemban sama beberapa hero Mobile Legend klasik, seperti Balmond dan Zilong, tapi karakter yang lebih modern, misalnya Arlott dan Cici yang juga memegang role ini. Untuk selengkapnya, berikut deretan nama hero ML Fighter:
- Balmond – Fighter
- Alucard – Fighter/Assassin
- Bane – Fighter/Mage
- Zilong – Fighter/Assassin
- Freya – Fighter
- Chou – Fighter
- Sun – Fighter
- Alpha – Fighter
- Ruby – Fighter
- Hilda – Fighter/Tank
- Lapu-Lapu – Fighter
- Roger – Fighter/Marksman
- Argus – Fighter
- Jawhead – Fighter
- Martis – Fighter
- Aldous – Fighter
- Leomord – Fighter
- Thamuz – Fighter
- Minsitthar – Fighter
- Badang – Fighter
- Guinevere – Fighter
- Terizia – Fighter/Tank
- X.Borg – Fighter
- Dyrroth – Fighter
- Masha – Fighter/Tank
- Silvanna – Fighter
- Yu Zhong – Fighter
- Khaleed – Fighter
- Paquito – Fighter/Assassin
- Phoveus – Fighter
- Aulus – Fighter
- Yin – Fighter/Assassin
- Fredrinn – Fighter/Tank
- Arlott – Fighter/Assassin
- Cici – Fighter
- Lukas – Fighter
2. Assassin Gesit si Ahli Menumbangkan Hero Musuh
Kalau ditanya role yang paling cocok untuk ngebantai musuh, jawabannya jelas Assassin. Selain gesit, role ini juga memiliki burst damage tinggi. Nggak heran kalau Assassin tergolong Jungler karena mereka gacor buat menghabisi Turtle dan menebas monster alias creep di Jungle Lane.
Hanya saja, peran ini nggak ramah pemula. Gameplay Assassin cukup rumit karena mereka penyerang oportunis. Maksudnya, supaya kerusakan yang dihasilkan besar, serangan yang dilancarkan Assassin mesti dari posisi dan pada waktu yang tepat. Kalau timing dan penempatannya kurang pas, kamu malah jadi sasaran empuk musuh. Makanya, buat kamu yang baru download ML, mending jangan sentuh role ini dulu, deh.
Walaupun burst damage-nya besar, role ini tergolong yang paling “loyo” karena statistik health point (HP)-nya rendah. Selain itu, mereka juga lemah soal crowd control.
Hero seperti Lancelot, Fanny, Gusion, Ling, dan Nolan tergolong Assassin, lebih tepatnya Assassin murni. Di antara banyaknya karakter yang memegang role ini, bisa dibilang Lancelot adalah yang paling mematikan berkat skill “Puncture” dan ultimate “Phantom Execution”-nya.
Adapun nama-nama hero ML yang berperan sebagai Assassin adalah sebagai berikut:
- Saber – Assassin
- Karina – Assassin
- Fanny – Assassin
- Hayabusa – Assassin
- Natalia – Assassin
- Yi Sun-shin – Assassin/Marksman
- Harley – Assassin/Mage
- Lancelot – Assassin
- Helcurt – Assassin
- Gusion – Assassin
- Selena – Assassin/Mage
- Hanzo – Assassin
- Ling – Assassin
- Benedetta – Assassin/Fighter
- Aamon – Assassin
- Julian – Assassin/Fighter
- Joy – Assassin
- Nolan – Assassin
- Suyou – Assassin/Fighter
3. Jejeran Marksman dengan Damage Sakit di Late Game
Kenapa, ya, pemain pemula kebanyakan disuruh pakai Layla saat awal-awal main ML? Soalnya, Layla dan karakter role Marksman lainnya memang seramah itu untuk player newbie.
Pemain newbie biasanya masih ragu-ragu dan sering takut kalau diserang lawan. Nah, Marksman kebetulan bisa menyerang dari jarak jauh. Jadi, role ini memang nggak didesain untuk melee alias bertarung jarak dekat.
Selain itu, Marksman cenderung lemah saat early game, tapi lebih bersinar di penghujung permainan (late game). Mereka harus farming gold banyak supaya damage-nya besar. Itu sebabnya peran ini lebih optimal di Gold Lane.
Di balik kelemahannya itu, Marksman punya kelebihan di basic attack. Damage basic attack mereka lumayan masif untuk ngebantai Turtle. Selain itu, range atau jangkauan serangan dasarnya juga lumayan jauh.
Karakter seperti Miya, Layla, Wanwan, Brody, dan Ixia tergolong peran ini. Tapi, meskipun sama-sama Marksman, mereka punya keunggulannya masing-masing. Sebagai contoh, Miya punya skill crowd control yang mematikan, Layla bisa dimanfaatkan untuk meng-carry tim, lalu Brody memiliki damage besar di awal permainan.
Berikut adalah nama-nama hero ML yang memiliki role Marksman:
- Miya – Marksman
- Bruno – Marksman
- Clint – Marksman
- Layla – Marksman
- Moskov – Marksman
- Karrie – Marksman
- Irithel – Marksman
- Lesley – Marksman/Assassin
- Hanabi – Marksman
- Claude – Marksman
- Kimmy – Marksman/Mage
- Granger – Marksman
- Wanwan – Marksman
- Popol and Kupa – Marksman
- Brody – Marksman
- Beatrix – Marksman
- Natan – Marksman
- Melissa – Marksman
- Ixia – Marksman
- Obsidia – Marksman
4. Mage Pengendali Pertarungan dengan Sihir
Berikutnya adalah Mage alias si tukang sihir. Mereka ini mirip dengan Marksman dalam hal serangan jarak jauh. Namun, yang menjadi pembeda, mereka punya kemampuan crowd control dan serangan mereka biasanya menimbulkan damage area. Selain itu, sudah pasti basic attack mereka mayoritas berupa skill sihir.
Di map, Mage bagusnya berada di Mid Lane untuk membantu rekan satu tim di jalur lain dan juga provide kerusakan tambahan. Penting diingat juga, bahwa HP atau health Mage nggak begitu tinggi. Jadi, segera mundur kalau ada yang melakukan serangan melee.
Karakter Nana, Pharsa, Valentina, dan Zhuxin berperan sebagai Mage dalam game. Nah, pada update Juni 2025, Moonton menambahkan Zetian, karakter Mage terbaru yang spesialisasinya berupa damage dan crowd control.
Adapun nama-nama hero ML yang termasuk Mage adalah sebagai berikut:
- Nana – Mage
- Eudora – Mage
- Gord – Mage
- Kagura – Mage
- Cyclops – Mage
- Aurora – Mage
- Vexana – Mage
- Odette – Mage
- Zhask – Mage
- Pharsa – Mage
- Valir – Mage
- Chang’e – Mage
- Vale – Mage
- Lunox – Mage
- Harith – Mage
- Kadita – Mage/Assassin
- Lylia – Mage
- Cecilion – Mage
- Luo Yi – Mage
- Yve – Mage
- Valentina – Mage
- Xavier – Mage
- Novaria – Mage
- Zhuxin – Mage
- Zetian – Mage
5. Tank yang Rela Berkorban di Garda Terdepan
Dari karakter yang nyerang-nyerang, sekarang beralih ke yang bertahan. Tank merupakan role dalam game Mobile Legends dengan HP yang paling tinggi. Oleh karena itu, tugas utama mereka berkaitan dengan defense. Mereka efektif menjadi tameng untuk menahan serangan musuh, khususnya di lane Roam.
Di balik HP-nya yang gemuk itu, Tank kurang bisa diandalkan untuk menyerang karena damage mereka kecil. Walaupun begitu, beberapa karakter Tank diselipi kemampuan inisiasi untuk memimpin serangan.
Hero Mobile Legend yang memegang role ini adalah sebagai berikut:
- Alice – Tank/Mage
- Tigreal – Tank
- Akai – Tank
- Franco – Tank
- Minotaur – Tank/Support
- Johnson – Tank/Support
- Gatotkaca – Tank/Fighter
- Grock – Tank/Fighter
- Hylos – Tank
- Uranus – Tank
- Belerick – Tank
- Khufra – Tank
- Esmeralda – Tank/Mage
- Baxia – Tank
- Atlas – Tank
- Barats – Tank/Fighter
- Gloo – Tank
- Edith – Tank/Marksman
6. Support si Pelindung dan Healer
Role terakhir adalah Support. Jangan pandang sebelah mata peran ini karena kehadiran mereka berjasa dalam menyediakan perlindungan tambahan dan menyembuhkan rekan tim. Untuk itu, hampir mustahil kamu menggunakannya untuk bermain solo di sebuah lane.
Hero Support umumnya mendampingi role lain. Mereka sering mengisi jalur tengah bersama Assassin. Tapi, mereka juga bisa menemani Marksman di jalur atas alias Gold Lane.
Kalea merupakan karakter dengan role Support terkini yang ditambahkan ke game. Ia join ke Land of Dawn pada Maret 2025. Adapun hero ML lainnya yang tergolong peran ini adalah sebagai berikut:
- Rafaela – Support
- Lolita – Support/Tank
- Estes – Support
- Diggie – Support
- Angela – Support
- Kaja – Support/Fighter
- Faramis – Support/Mage
- Carmilla – Support/Tank
- Mathilda – Support/Assassin
- Floryn – Support
- Chip – Support/Tank
- Kalea – Support/Fighter
Sudah Menemukan Jagoan Barumu Selanjutnya?
Dari ratusan nama di atas, kira-kira hero mana yang paling menarik perhatianmu? Apakah Assassin yang diam-diam membunuh atau Support karena tugasnya nge-heal satu tim?
Apa pun itu, kamu bisa menyesuaikan hero-mu dengan preferensi ataupun kemampuan diri. Kalau pilihanmu sudah bulat, usahakan supaya kamu bisa mendapatkannya. Memangnya, buat apa terlalu ambisi untuk dapatkan karakter?
Ada beberapa benefit dari memiliki banyak hero ML. Di samping bisa gonta-ganti karakter, memiliki banyak hero mempermudah jalan ninjamu untuk menjadi pro player. Dengan memiliki akses ke berbagai karakter, kamu bisa mengasah skill menggunakan aneka role, sehingga memperluas hero pool (kumpulan hero yang dikuasai).
Selain itu, “manjakan” hero-mu dengan mempercantik tampilannya menggunakan skin terbaru. Bukan hanya semakin percaya diri, player lain juga bakal segan denganmu, apalagi kalau karaktermu memakai skin Epic.
Dapatkan Hero dan Skin Impianmu dengan Diamond!
Nah, impianmu memiliki hero favoritmu bisa terwujud dengan membelinya menggunakan battle point (BP). Namun, cara tersebut sangat lama dan kamu perlu rajin grinding supaya BP terkumpul banyak. Di samping itu, item semacam skin nggak bisa dibeli dengan mata uang ini.
Tenang, ada opsi yang lebih praktis dan efektif untuk mendapatkan hero dan skin impianmu, yaitu membelinya dengan Diamond.
Dengan Diamond, kamu bisa membeli barang-barang yang lebih eksklusif dan jauh lebih bagus dari yang hanya bisa dibeli pakai BP. Selain itu, skin-skin kelas tinggi, yang menawarkan animasi lebih keren dan tambahan sound effect kece, cuma bisa kamu dapatkan dengan diamond.
So, tunggu apa lagi? Buruan top up Diamond sekarang untuk bawa pulang hero-hero ML dan skin tingkat dewa! Kalau belum tahu caranya, lanjut baca artikel Panduan Top Up Diamond Mobile Legends Murah dan Aman supaya kamu nggak salah pilih tempat buat top up.
Referensi:
- https://mobile-legends.fandom.com/wiki/List_of_heroes
- https://mobile-legends.fandom.com/wiki/Hero_roles
- https://www.youtube.com/watch?v=H7oUhajcuA0&t=451s
- https://www.byu.id/v2/blog/detail/daftar-hero-terkuat-mobile-legends
- https://www.idntimes.com/tech/games/5-kelebihan-yang-dimiliki-hero-miya-overpowered-banget-01-ypgj3-6hllvq
- https://www.idntimes.com/tech/games/5-kelebihan-dan-kekurangan-hero-layla-bikin-sepi-peminat-01-ypgj3-ch6f8y
